Selamat malam menjelang pagi berikut salah satu prestasi sepak terjang Mendikbud bapak Muhadjir Effendy memberikan penghargaan kepada seorang penghafal alqu,an,simak infonya sebagai berikut:
Pendidikan Al Quran mulai dilirik pemerintah. Kali ini, Mendikbud baru Prof. Dr. Muhajir Effendy memberi piagam pernghargaan kepada La Ode Abu Hanafi dan Yulianti, sebagai Orangtua Terhebat dalam rangka kegiatan pendidikan keluarga tahun 2016. Mereka adalah orangtua dari Musa Al Hafidz, bocah cilik penghafal Al Quran.
Apresiasi itu diberikan secara resmi akhir bulan lalu. Informasi ini diketahui dari seorang Facebooker bernama Fadlan Fahamsyah yang mengupload foto piagam pengharaan orang tua Musa.
"Masya Allah wal hamdulillah... Baru saja dilantik jadi MENDIKBUD Prof. Dr. Muhajir Effendy langsung memberi apresiasi setinggi-tingginya kepada orang tua adik kita Musa si hafizh cilik...
Semoga Allah membimbing langkah pak menteri dalam menjalankan tugasnya dan keluaga adik Musa semoga diberkahi Allah...amin," tulis Fadlan dalam status Facebooknya.
Berbagai tanggapan positif juga datang dari para Netizen.
"Alhamdulillah ikut bahagia," tulis Irfan Noviandana.
Dipilihnya Muhadjir Effendy sebagai Mendikbud baru, memang diharapkan memberi angin segar bagi sistem pendidikan Indonesia. Tetapi semua itu baru bisa terjawab seiring berjalannya waktu. Muhadjir sendiri adalah mantan Rektor Universitas Muhammadiyah Malang. Ia menjadi rektor selama 16 tahun.
Sumber:www.klikbalikpapan.co
Demikian atas ulasan dan info inikita berharap segenap warga indonesia pemerintah semakin memperhatikan anak- anak bangsa yang berprestasi,Terima kasih
Home »
PENDIDIKAN »
Mantap! Mendikbud Muhadjir Beri Penghargaan kepada Orangtua yang Anaknya Penghafal Quran
0 comments:
Post a Comment