SETIAP PNS DI PEMKOT BERPELUANG BERWIRA USAHA.

Alhamduillah kabar gembira bagi guru-guru atau pns yang berpenghasilan rendah, pemerintah sudah merencanakan dipemkot dan profinsi kota bahwa akan dilakukan pembekalan pendidikan yang bersifat ke wirausahaan simak infonya sebagai berikut:
Dalam memperkuat struktur ekonomi dan meningkatkan kesejahteraan bagi anggotanya, Korps profesi pegawai ASN Republik Indonesia, pemerintah kota Makassar melaksanakan Program Persiapan Aparatur Sipil Negara Memasuki Masa Purna Tugas melalui pembekalan dan pelatihan kewirausahaan.

Kegiatan yang diikuti 250 peserta dari berbagai Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) lingkup pemerintah Kota Makassar yang akan memasuki Masa purna bakti dilangsungkan di Hotel Grand Asia.Rabu (27/7).
Program persiapan aparatur sipil negara Yang memasuki masa purna tugas dilakukan dengan memberikan pendidikan, pembekalan dan pelatihan kewirausahaan, agar setiap Sumber daya manusia ASN mampu memahami serta berkreatifitas berdasarkan keahlian dan keterampilan yang bersifat Mandiri.
Sekda Kota Makassar, Ibrahim Saleh, dalam sambutannya dihadapan peserta mngerharapkan, setiap ASN yang memasuki masa purna bakti dalam mengikuti pelatihan ini, mampu memahami serta mengaplikasikan apa yang di berikan oleh Narasumber
” Program pembekalan pendidikan dan pelatihan ini merupakan salah satu program pemerintah kota dalam memberikan pengetahuan wirausaha bagi setiap ASN yang akan memasuki purna bakti agar nantinya dalam menggeluti dunia wirausaha bisa sukses dan mandiri,” tuturnya
Lebih jauh mantan kepala Bappeda kota Makassar ini menjelaskan,” Kewirausahan butuh tantangan, harus diimbangi keseriusan. Harus punya kemauan untuk berusaha. Harus ada kepercayaan kredibility dan pendekatan supaya bisa mendapat kepercayaan dari orang lain, sehingga dalam berwirausaha mampu memahami pangsa pasar yang digeluti nantinya” ujarnya.
Sebagai pemateri dan Narasumber dalam pelatihan ini Bapak Darwis dari Asosiasi pengusaha Indonesia dan Ibu St Khadijah, MM.
Untuk ibu dan bapak dimana pun saja berada silahkan anda bagikan info ini semoga kita bisa lebih baik lagi akan adanya langkah- langkah yang dilakukan pemerintah kota,Terima kasih.

Artikel Cari Data Lainnya :

0 comments:

Post a Comment

Scroll to top